Hadiri Kunjungan Pangdam V/Brw di Yon Armed 8/105 Tarik Jember, Dandim 0824/Jember Perintahkan Anggotanya Ikut Pedomani Arahan Pangdam

    Hadiri Kunjungan Pangdam V/Brw di Yon Armed 8/105 Tarik Jember, Dandim 0824/Jember Perintahkan Anggotanya Ikut Pedomani Arahan Pangdam

    JEMBER - Usaii menutup Program Study Pendidikan Pertama (Prodi Dikma) Binatara 2024 di Masecaba Rindam V/Brw, Pangdam V/Brw Mayjen TNI Rafael Granada Baay melanjutkan kegiatan dinasnya melakukan Kunjungan Kerja di Mayon Armed 8/105 Tarik Jember.

    Kedatangan Pangdam V/Brw Mayjen TNI Rafael Granada Baay didampingi istri Ny. Lisa Rafael Granada Baay para asisten, Danrem 083/Bdj Kolonel Jamaludin disambut oleh Danyon Armed 8/105 Tarik  Letkol Arm Indra Andriansyah bersama Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso masing-masing bersama istri.

    Serta sambutan Jajar Kehormatan Piket Mayonarmed 8/105 Tarik, dan barisan perwira dan anggota dengan iringan Dumband cilik TK Kartika Yon Armed 8/105 Tarik.

    Dalam arahannya kepada anggota, Pangdam V/Brw menyampaikan bangga kepada Prajurit Yon Armed 8/105 Tarik yang penuuh semangat menunjukkan kesiapan mental kalian dalam menjalankan tugas.

    Kedatangan saya ke Yonarmed 8/105 Tarik ini tentunya dalam melihat langsung kondisi anggota beserta istri, kemudian memperkenalkan diri saya sebagai pejabat Pangdam V/Brw yang baru dilantik beberapa minggu yang lalu.

    Lebih lanjut pangdam V/Brw menyampaikan diantaranya, diera  modern seperti sekarang ini, komunikasi berkembang sangat signifikan, adanya internet, Handphone yang mampu melakukan komunikasi dengan kecepatan tinggi, dengan berbagai aprlikasi didalamnya, dapat menjadi pembimbing kita kearah positif dan negative.

    Dengan kondisi tersebut anggota agar bijak dalam menggunakan media sosial, hindari judi online, pinjaman online, penipuan online dan lain-lainnya, sengaja aplikasi tersebut diciptakan untuk keuntungan seseorang atau kelompok tertentu, untuk menjebak kita semua agar tertarik dan mengikutinya.

    Selanjutnya terkait dengan Pemilu 2024, Pangdam V/Brw menekankan bahwa keberadaan TNI dalam Pemilu 2024 adalah Netral, jelas kita TNI tidak boleh berpihak kepada siapapun dan partai apapun kontestasi Pemilu 2024, TNI harus Netral.

    Kemudian Persit KCK selaku istri prajurit, memiliki hak pilih dan memang tidak wajib menjalankan netralitas TNI, Persit KCK dan keluarga lainnya memiliki hak pilih ya wajib menggunakan hak pilihnya, meskipun tidak diwajibkan mempedomani buku Netralitas TNI, namun sebagai istri Prajurit TNI, hendaknya menjaga marwah netralitas suami.

    Sehingga sebagai istri TNI hendaknya tidak mengumbar hal-hal yang menciderai Netralitas TNI yang harus disandang oleh suaminya, tidak boleh ikut menyikapi, menanggapi media sosial yang bernada memihak calon ataupun partai peserta kontestasi Pemilu 2024 dan lain-lainnya, ikut jaga netralitas TNI yang harus dipatuhi suaminya. Tegas Pangdam V/Brw.

    Setelah menijau markas, Mengecek Gelar pasukan dan peralatan, memberikan arahan kepada anggota, Pangdam V/Brw bersama rombongan dan tamu undangan melaksanakan ishoma sejenak selanjutnya mengunjungi Mayonif 527/BY Lumajang.

    Menyikapi kegiatan tersebut Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso tentunya menyampaikan selamat kepada Yoarmed 8/105 Tarik Jember yang telah menerima kunjungan Kerja Pangdam V/Brw.

    Beberapa fokus pengarahan pangdam V/Brw diantaranya kebijakan Panglima TNI bahwa TNI PRIMA, Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptip, bijak dan bermedsos dan terkait netralitas TNI, hal ini tidak hanya menjadi konsumsi personel Yon Armed 8/105 Tarik saja, namun harus menjadi pedoman bagi Prajurit Kodam V/Brw, termasuk Prajurit Kodim 0824/Jember, anggota saja agar memperhatikan dan ikut melaksnakan apa yang menjadi arahan Pangdam V/Brw tersebut. Pungkas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Banjir, Babinsa Koramil 0824/20...

    Artikel Berikutnya

    Personel Koramil 0824/22 Balung Pembina...

    Berita terkait

    PANGLIMA

    Rekomendasi

    Dandim 0824/Jember Dukung Do’a Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Polres Jember
    Danramil 0824/06 Ledokombo Bersama Muspika Silaturahmi Kamtibmas, Wujudkan Pilakda Damai dan Kondusif
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Dandim 0824/Jember Dukung Do’a Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Polres Jember
    Babinsa Wringintelu Kormail 0824/21 Puger, Hadiri Musdes Perencanaan Pembangunan Desa
    Babinsa Koramil 0824/19 Umbulsari Rencanakan Pengairan Irigasi Pompanisasi Tanaman Jagung Petani
    Dandim 0824/Jember Sambut Kunjungan Kerja Kemenlu RI dan Perwakilan Dubes di Jember : Dorong  Potensi Investasi
    TNI Manunggal Air, Progres Pembangunan Sumur Bor di Wilayah Koramil 0824/23 Wuluhan
    Kodim 0824/Jember Mantapkan Karakter Generasi Muda, Cegah Radikalisme dan Separatisme Demi Keutuhan NKRI
    Danramil 0824/12 Kaliwates Ikut Beri Pembekalan Pembinaan Linmas Dalam Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak 2024
    Dandim 0824/Jember Dukung Do’a Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Polres Jember
    Ketua dan Pengurus Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim Jember Berbagi Kasih, Bansos untuk Lansia dan ODGJ 
    Kodim 0824/Jember Gelar Upacara Bendera dan Lepas Personel MPP dan Tekankan Netralitas TNI
    Koramil 0824/02 Arjasa berikan materi pelatihan Pramuka Pelajar MTsN 5 Jember
    DBD Serang Warga Desa Sukorejo, Babinsa Koramil 0824/04 Sukowono  Bersama Petugas Puskesmas Lakukan Fogging Perangi Nyamuk Aedes Aigypti
    Babinsa Koramil 0824/22 Balung Hadiri Pembinaan Ketua RW dan RT Desa Curahlele oleh Muspika, Ajak  Semua Pihak Sukseskan Pemilu 2024
    Babinsa Koramil 0824/18 Kencong Berikan Materi PBB dan Wasbang Kepada Pelajar  SDN 02 Paseban
    Persit KCK Ranting )3 Koramil 0824/02 Arjasa Aksi Sosial Bagikan nasi Kotak Gratis Jelang Berbuka

    Ikuti Kami